Lukaku Sulit Kejar Torehan Rekor Legendaris Rooney


Jose Mourinho tidak yakin Romelu Lukaku bisa memecahkan rekor gol terbanyak untuk Manchester United milik Wayne Rooney.

Rooney berhasil melewati rekor gol Bobby Charlton saat mencetak gol ke gawang Stoke City musim lalu. Gol terakhirnya untuk The Red Devils di laga kontra Tottenham Hotspur membuatnya tercatat telah mencetak 253 gol dalam 559 laga berseragam United.

Lukaku dan Rooney akan berhadapan saat kedua mantan klub mereka berlaga di ajang Liga Primer Inggris, saat United menjamu Everton di Old Trafford, Minggu (17/9).

Meski mampu mengawali kariernya di United lewat perolehan enam gol dalam enam laga di semua kompetisi, Mourinho meragukan Lukaku bisa melewati pencapaian Rooney bersama The Red Devils. Terlebih menurutnya kini situasi di kompetisi teratas Inggris tersebut telah berubah.

"Saya pikir Wayne telah menghabiskan sekitar sepuluh tahun kariernya di Liga Primer yang berbeda dengan yang berlangsung saat ini," ujar Mourinho seperti dikutip dari situs judi bola online.

"Liga Primer yang lebih mudah untuk mencetak gol, bukan hanya karena perbedaan anatara tim papan atas dan yang lainnya tapi juga karena profil dan interpretasi taktik di kompetisi tersebut."

"Saya pikir Liga Primer saat ini memperlihatkan permainan yang lebih bertahan, dan jauh lebih sulit."

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pemain AKB48 Ini Bosan Nyanyi, Jadi Bintang Film Panas

Menghilangkan Kotoran Hitam Pada Pantat